
KOTA TEGAL, gugah.id – Seorang mahasiswa tewas setelah mengalami kecelakaan di jalur pantura Kota Tegal, Jumat pagi (29/10/2021). Korban meninggal di lokasi kejadian kerena luka parah di bagian kepala setelah terlindas ban mobil angkutan umum.
Kecelakaan terjadi di jalan pantura Krandon Kota Tegal. Korban meninggal diketahui berinisial VAW (20), warga Kelurahan Pasarbatang Kabupaten Brebes. Korban merupakan mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Kota Tegal.
Kanit Gakum Satlantas Polres Tegal Kota, Ipda Puspa Mayang Sari mengatakan, kecelakaan bermula saat korban yang mengendarai sepeda motor jenis metik bernomor polisi G 2389 DU melaju dari arah barat menuju ke timur di jalur kanan. Diduga korban terpleset karena kondisi jalan dalam perbaikan, hingga terjatuh ke jalur sebelah kiri.
“Saat korban terjatuh sebuah mobil angkutan umum melaju tepat di belakangnya. Korban diduga tak sempat melakukan pengereman. Mobil angkutan umum tersebut beserta pengemudinya langsung diamankan polisi guna kepentingan penyelidikan,” katanya.
Peristiwa ini dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Tegal Kota. Hingga kini polisi masih mengumpulkan keterangan saksi yang mengetahui penyebab pasti kecelakaan. Sementara jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Islam Harapan Anda Kota Tegal. (ardi)